KOTA BATU – Koleksi mobil klasik di Museum Angkut bisa dikatakan tidak ada habisnya. Salah satu yang sudah dipajang cukup lama disini adalah Ford Fairlane 1959.
Ford Fairlane adalah suatu jenis model mobil yang dijual antara tahun 1955 dan 1970 oleh perusahaan mobil Ford Motor Company di Amerika Utara. Nama kendaraan ini berasal dari properti perumahan milik Henry Ford, Fair Lane, dekat Dearborn, Michigan.
Fairlane dan Fairlane 500 memasuki tahun 1959 dengan gaya yang lebih konservatif dan garis atap baru yang menampilkan jendela belakang yang dibungkus ulang pada sedan.
Setelah produksi 1959 dimulai, model tertutup Fairlane 500 diturunkan statusnya ke tingkat menengah dengan garis atap yang terinspirasi Thunderbird.
Di tahun 59-an tampaknya bernasib baik bagi Ford Fairlane. Fairlane 500 di era 1958-59 yang dibuat dengan baik pasti akan menarik pengagum di setiap pertemuan Ford.
Ford Fairlane di Museum Angkut masih tampak gagah dan menarik. Mobil dengan kapasitas mesin 5700 cc ini masih dapat beroperasi dan tidak jarang digunakan ketika sedang ada parade di Museum Angkut, Kota Batu maupun Jatim Park 4 alias Baloga.
Anda bisa menemukan Ford Fairlane 1959 ini di area gudang Sunda Kelapa. Pengunjung juga bisa melihat deretan Chevrolet, Hudson, dan banyak mobil-mobil Eropa lainnya. Ada juga deretan truk dan beragam motor lawas lho!